LDK Musisy UIB & MUI Pusat adakan Pelatihan Al-Quran



Lembaga Dakwah Kampus Muslim Society Universitas Internasional Batam (LDK Musisy UIB) bekerjasama dengan Majelis Ulama Indonesia (MUI) mengadakan acara pelatihan dengan tema Paham Al-Qur’an yang kemudian dikemas dengan judul “PELATIHAN 2 JAM PAHAM AL-QUR’AN MENGGUNAKAN METODE SIKECAP (Sistematis-Kerap-Cepat)”.
Acara yang diadakan di gedung Aula B Universitas Internasional Batam ini, dihadiri oleh ratusan peserta dari berbagai kalangan. Ada pelajar, dari tingkat SMA hingga mahasiswa bahkan masyarakat umumpun ikut hadir dalam mensukseskan acara yang diselenggarakan pada hari Minggu, 30 November 2014 lalu ini. Pelatihan ini, diisi langsung oleh Ust. H. Nur Ihsan Muhammad Idris, Lc, selaku Penemu Metode “SIKECAP” tersebut dan merupakan salah seorang Pengurus MUI Pusat Komisi Luar Negeri.

Metode yang diajarkan langsung oleh beliau, yaitu tentang cara bagaimana kita memahami, mengenal, mengingat, serta menyukai Al-Quran itu secara sistematis, cepat, dan kerap. Hal ini sangat bermanfaat, dimana kebanyakan orang yang biasanya hanya sekedar membaca Al-Qur’an tanpa mengerti arti dan maksud dari setiap bacaannya, pada saat kita telah mempelajari dan mengerti metode “SIKECAP” kita akan lebih mudah mengerti dan memahami arti serta maksud dari setiap bacaan Al-Qur’an yang kita baca. Tidak hanya itu, kosakata bahasa arab yang kita ingat atau hafal juga akan lebih banyak dan berkembang.

Ditulis oleh

Muslim Society (Musisy) Adalah Unit Kegiatan Mahasiswa Islam yang ada di Univeritas Internasional Batam yang Diresmikan Sejak Tahun 2012

0 komentar:

Posting Komentar

 

Copyright © 2014 MUSISY.BLOGSPOT.COM Developed by WanpinBatam.com

Wanpin Batam